Dimas Selain suka dia, Saya juga suka bagi tutorial di Blogdimas.

Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android Biar Lebih Ngebut 2023

1 min read

Sinyal Telkomsel memang terkenal kuat dan kencang serta ada dimana-mana. Namun pastinya ada beberapa daerah yang masih merasakan sinyal yang lambat dan juga koneksi tidak stabil.
Jelas hal ini akan cukup membingungkan kita jika mengalami masalah tersebut. Apalagi di daerah tersebut hanya ada sinyal dari provider Telkomsel. Sehingga mau tidak mau hanya bisa mengandalkan koneksi internet dari Telkomsel.
Biasanya masalah seperti yang saya sebutkan diatas terjadi di daerah pelosok yang hanya tercangkup sinyal Telkomsel. Sehingga koneksi internet jelas hanya mengandalkan provider Telkomsel dengan kecepatan yang seadanya.
Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android
Dan untuk memperkuat koneksi internet yang lambat terutama untuk sinyal Telkomsel memang banyak sekali opsinya. Dan salah satunya yaitu menggunakan aplikasi penguat sinyal.
Memang untuk penggunaan aplikasi penguat sinyal tidak sepenuhnya efektif untuk mengatasi sinyal Telkomsel yang lambat karena semua tergantung kondisi koneksi sinyal provider Telkomsel itu sendiri.
Tapi sobat tidak ada salahnya mencoba aplikasi penguat sinyal Telkomsel yang bisa saja efektif untuk sinyal sobat yang buruk. Karena dengan aplikasi ini maka sobat bisa gunakan untuk sinyal yang naik turun, game online, koneksi internet lambat ataupun download.

Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android

Saya sendiri mempunyai rekomendasi beberapa aplikasi penguat sinyal Telkomsel yang bisa sobat coba dan bisa ditemukan dengan mudah di Playstore. Untuk aplikasinya apa saja ? silahkan simak berikut.

1. Net Optimizer

Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android
Di urutan pertama ada Net Optimizer buatan BGNmobi Network Technologies. Dimana aplikasi ini mampu membantu memperkuat sinyal terutama sinyal provider Telkomsel yang lambat. 
Karena aplikasi ini nantinya akan menghubungkan jaringan Telkomsel sobat ke server DNS tercepat. Sehingga cocok sekali digunakan untuk koneksi internet Telkomsel yang lambat.
Aplikasi ini akan mengoptimalisasi koneksi internet sobat yang menggunakan data seluler dari Telkomsel sehingga cocok buat browsing sampai game online agar tidak mengalami lag karena ping yang membengkak.

2.  Aplikasi 1.1.1.1

Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android
Aplikasi yang sudah diunduh sebanyak 50 juta unduhan ini cocok sekali digunakan untuk koneksi internet yang lelet. Sistem aplikasi ini memang menggunakan VPN, Sehingga ketika mengaktifkan aplikasi ini mak VPN akan aktif.
Aplikasi 1.1.1.1 ini cocok sekali digunakan untuk browsing karena ketika aplikasi aktif maka aplikasi akan memberikan rute terbaik untuk menghindari lalu lintas internet yang terlalu padat.

3. Internet Optimizations

Aplikasi Penguat Sinyal Telkomsel Di Hp Android
Rekomendasi ketiga ada aplikasi bernama internet optimizations dimana aplikasi ini akan mengoptimasi koneksi internet sobat terutama aplikasi yang membutuhkan koneksi internet seperti browser.
Jadi aplikasi ini cocok sekali buat sobat yang mengalami sinyal Telkomsel lelet dan membutuhkan aplikasi penguat sinyal Telkomsel.

4. Greenify

Aplikasi yang saya sebutkan satu ini memang tidak ada kaitannya dengan penguat sinyal. Namun aplikasi ini akan berguna sekali buat sobat menutup aplikasi yang berjalan dilatar belakang.
Karena aplikasi yang berjalan dilatar belakang biasanya masih berjalan dan menggunakan koneksi internet. Sehingga koneksi internet menjadi lelet padahal sinyal Telkomsel membaik.

Akhir Kata

Memang tidak banyak aplikasi penguat sinyal Telkomsel yang benar-benar efektif. Tapi menurut saya daftar diatas cukup efektif terutama untuk kebutuhan koneksi internet yang sedang buruk.

Dimas Selain suka dia, Saya juga suka bagi tutorial di Blogdimas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

20 − one =