Achmad Dimas Achmad Dimas pernah menjabat sebagai editor dan penulis di Pikiran-Rakyat.com di tahun 2022. Menulis sejak 2017 hingga sekarang. Suka membahas hal trending dan tutorial teknologi.

Rekomendasi Jam Tangan Casio Edifice Pria Paling Stylish & Branded

2 min read

Rekomendasi Jam Tangan Casio

Jam tangan saat ini memang mempunyai banyak fungsi. Selain sebagai alat yang menunjukkan waktu, Jam tangan juga sebagai aksesoris yang melengkapi fashion seseorang. Terlebih di zaman sekarang, Jam tangan mempunyai banyak bentuk yang menyesuaikan kebutuhan seseorang.

Rekomendasi Jam Tangan Casio

Jam tangan bagi seorang pria sendiri memperkaya penampilan dan bisa menunjukkan kepribadian penggunanya. Saat ini cukup banyak jam tangan dengan desain stylish dan dilengkapi dengan teknologi canggih. Salah satunya jam tangan merek Casio.

Casio adalah salah satu merk jam tangan pria yang sangat populer di dunia. Merk ini dikenal dengan jam tangan digitalnya yang tahan lama dan berkualitas tinggi.  Beberapa seri jam tangan casio yang populer di kalangan pria adalah Casio Edifice yang dirancang untuk pria berjiwa sporty.

Jam tangan edifice adalah serangkaian jam tangan digital dan analog yang dikenal karena desainnya yang elegan dan fitur canggih. Seperti tahan air, stopwatch, alarm, dan tampilan tanggal.

Jam tangan ini sering dicari karena kualitas pembuatan yang terkenal cukup bagus dari merek Casio. Beberapa model Edifice juga dilengkapi dengan teknologi Bluetooth untuk sinkronisasi dengan smartphone, Yang memungkinkan pengguna untuk mengatur waktu secara otomatis dan menerima pemberitahuan langsung melalui jam.

Berikut ini adalah 3 rekomendasi merk jam tangan pria branded terbaik yang bisa kamu jadikan referensi.

1. Casio Edifice EFR-526L-7AVUDF 

Jam tangan Casio Edifice EFR-526L-7AVUDF adalah pilihan yang bagus untuk pria yang mencari jam tangan desain yang elegan dengan tampilan klasik. Dial putih dengan detail panda memberikan kontras yang menarik dan mudah dibaca. Tali kulit coklat memberikan sentuhan klasik dan nyaman saat dipakai.

Casio Edifice cocok untuk sehari-hari atau acara formal. Overall, ini adalah jam tangan yang stylish dan dapat diandalkan untuk berbagai kesempatan.

Jam tangan Casio Edifice EFR-526L-7AVUDF adalah model yang populer di kalangan penggemar jam tangan karena desainnya yang elegan dan fitur yang lengkap. 

 

Berikut adalah beberapa keunggulan dari jam tangan Casio Edifice EFR-526L-7AVUDF.

 

  • Tampilan elegan dan modern – Jam tangan Casio ini memiliki tampilan yang stylish dengan perpaduan warna putih dan terdapat detail logam. Hal ini membuat jam memberikan kesan premium dan elegan.
  • Fungsi chronograph – Ini berguna untuk mengukur waktu dengan presisi, baik untuk kegiatan olahraga atau kegiatan sehari-hari yang memerlukan pengukuran waktu.
  • Material Berkualitas Tinggi – Terbuat dari bahan berkualitas tinggi, termasuk kulit asli untuk strap yang nyaman dan tahan lama, serta kaca mineral yang tahan gores.
  • Tahan Air – Kebanyakan jam Edifice dari Casio memiliki ketahanan air yang baik untuk penggunaan sehari-hari, seperti tahan terhadap cipratan air dan hujan ringan. Namun, tidak disarankan untuk digunakan saat berenang atau mandi. 
  • Presisi dan Kuat – Casio dikenal dengan ketahanan dan presisi jam tangannya. Mesin pada Edifice EFR-526L-7AVUDF didesain untuk memberikan akurasi waktu yang baik serta daya tahan yang handal dalam penggunaan sehari-hari.

Baca juga: 5 Jam Tangan Terlaris Series Casio Edifice

2. Jam Tangan Casio Edifice EFS-S610DB-1AVUDF

Jam tangan Casio Edifice EFS-S610DB-1AVUDF Chronograph Slim Red Line Black Dial Stainless Steel Band adalah model yang menonjol dalam seri Edifice dari Casio yang menawarkan kombinasi antara gaya yang elegan dengan dial berwarna hitam dan garis merah yang menarik. 

Strapnya terbuat dari stainless steel, yang tahan lama dan nyaman dipakai dan fitur teknis yang berguna. Berikut adalah untuk beberapa keunggulan dari jam tangan Casio Edifice EFS-S610DB-1AVUDF.

  • Desain Elegan dan Sporty – Jam tangan ini menawarkan desain yang stylish dengan kombinasi warna hitam dan silver, memberikan kesan yang elegan dan sporty sekaligus.
  • Chronograph – Fitur utamanya adalah kemampuan yang memungkinkan pengguna untuk mengukur waktu dengan presisi hingga fraksi detik. 
  • Water Resistance – Biasanya memiliki tingkat tahan air yang memadai untuk digunakan sehari-hari. 
  • Backlight LED – Fitur pencahayaan di dalam gelap untuk kemudahan penggunaan di malam hari. 
  • Comfort Fit – Tali jam yang dapat disesuaikan memberikan kenyamanan ekstra, membuatnya cocok untuk berbagai ukuran pergelangan tangan.

3. Jam Tangan Casio Edifice EFV-C100L-1AVDF

Casio Edifice EFV-C100L-1AVDF adalah jam tangan pria dengan desain chronograph yang menonjol. Jam tangan ini merupakan salah satu model jam tangan dari seri Edifice yang terkenal dengan desainnya yang elegan dan mempunyai berbagai fungsi serta keunggulan tersendiri.

 

Berikut beberapa keunggulan dari Jam Tangan Casio Edifice EFV-C100L-1AVDF :

 

  • Kaca mineral – Menggunakan kaca mineral yang tahan gores untuk perlindungan ekstra terhadap benturan dan goresan ringan.
  • Dial Hitam dengan Kontras Tinggi – Dial jam tangan ini berwarna hitam dengan indeks dan jarum berwarna putih, Hal ini memudahkan pengguna untuk membaca indikator waktu secara mudah.
  • Strap Kulit Berkualitas – Jam ini menggunakan strap kulit berwarna hitam yang tidak hanya menambah tampilan elegan tetapi juga memberikan kenyamanan saat digunakan.
  • Desain Klasik dan Modern – Kombinasi desain klasik dan modern dengan case stainless steel dan dial sederhana, membuatnya cocok untuk berbagai situasi.

Itulah beberapa rekomendasi jam tangan Casio Edifice pria paling stylish & branded. Jam tangan Casio Edifice menawarkan kombinasi desain, teknologi, dan kualitas yang membuatnya menjadi pilihan menarik untuk penggemar jam tangan. Dengan berbagai fitur canggih dan material berkualitas, Edifice tidak hanya memenuhi kebutuhan fungsional tetapi juga tampil dengan gaya yang menarik.

Achmad Dimas Achmad Dimas pernah menjabat sebagai editor dan penulis di Pikiran-Rakyat.com di tahun 2022. Menulis sejak 2017 hingga sekarang. Suka membahas hal trending dan tutorial teknologi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three × four =